Nafaznews.com - Gedung Islamic Center, Jalan Agussalim, Kota Parepare, dijaga lelaki berbadan tegap. Sebuah pesta dilangsungkan Minggu (14/10/2018) di gedung itu.
Pria-pria berbadan tegap itu adalah pasukan pengamanan presiden (Paspampres). Mereka mengawal seorang pemuda yang ikut dalam rombongan pengantin pria dalam prosesi mappenre botting.
Pemuda itu adalah Kaesang Pangarep, putra Joko Widodo atau Jokowi, Presiden RI.
Kaesang hadir menggunakan pakaian batik cokelat motif kuning. Dia menjadi saksi atas pernikahan Andika Atmadinata dan Risda Ayu.
Abdul Salam Latief, salah satu kerabat mempelai pria, membenarkan jika kehadiran Kaesang untuk menjadi saksi pernikahan kedua mempelai.
Mempelai pria kata dia, merupakan sahabat Kaesang yang merupakan desainer Sang Pisang, brand bisnis Kaesang. Sementara Risda Ayu, adalah putri Rasyid Rasdi, warga Kampung Pisang yang juga pengelola kuliner Sang Pisang, milik Kaesang Pangarep di Kota Parepare.
"Dia datang ke sini sebagai saksi pernikahan kedua mempelai. Kebetulan mempelai prianya salah satu manager usaha bisnis Kaesang. Kaesang juga tertarik datang ke sini, karena ingin melihat langsung prosesi pernikahan ala adat Bugis," kata dia.
Anggota DPRD Kota Parepare ini menjelaskan, kedua mempelai sebelumnya telah menjalin hubungan asmara dan merupakan teman masa kecil.
"Dulunya di sini, mereka bertetangga, pacaran lalu menikah," kata dia.
Kaesang juga dijadwalkan akan menghadiri "mapparola" atau mengantar kedua mempelai ke rumah mempelai pria di Dusun Labolong, Desa Mattongeng-tongeng, Kecamatan Mattiro Sompe, Kabupaten Pinrang.
Sumber: Rakyatku.com
Posting Komentar untuk "Pesta Pernikahan Warga Parepare Dijaga Paspampres, Ini Penyebabnya"
Berkomentarlah yang bijak dan bagikan jika bermanfaat