NAFAZNEWS.COM - Jajaran Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Palembang menggelar razia kendaraan. Razia dilakukan di Jalan Angkatan 45, Kecamatan Ilir Timur I Palembang, Sumatera Selatan.
Kepala Unit Satlantas Polrestabes Palembang Ipda Misran mengatakan, razia yang dilakukan oleh 27 personel ini dilakukan untuk menekan banyaknya tindak kejahatan begal yang semakin marak di Palembang.
"Selain itu, sasarannya kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat lengkap dan pengendara di bawah umur," kata Misran kepada wartawan, Jumat (6/3/2020).
Dari pantauan di lokasi, polisi memeriksa satu persatu pengendara yang melintas. Selain diminta untuk menunjukkan STNK dan SIM, polisi juga memeriksa bagian bagasi motor dan mobil.
"Ini untuk mengantisipasi adanya senjata tajam dan narkoba," kata dia.
Dalam razia itu, lanjut Misran, ada salah satu pengendara sepeda motor Honda Beat warna hitam yang mencoba kabur saat dirazia.
Tampak saat diberhentikan oleh petugas, pengendara masih mencoba tancap gas. Beruntung, pengendara itu akhirnya menepi dan memperlihatkan STNK dan SIMnya.
Dalam razia itu, kata Misran, banyak yang berusaha putar balik dan melawan arus karena adanya razia.
sumber: inews.id
Posting Komentar untuk "Tak Mau Diperiksa, Pengendara Motor ini Malah Coba Kabur saat Dirazia"
Berkomentarlah yang bijak dan bagikan jika bermanfaat